1. Bermimpilah untuk menjadi guru tidak biasa, apa
maksudnya? jika kita sudah menguatkan diri untuk menjadi guru, maka
bertekadlah dalam hati “saya tidak ingin menjadi guru biasa-biasa saja
seperti kebanyakan guru pada umumnya”. karena ada lebih dari 3 juta guru
di Indonesia, tapi hanya berapa persen guru yang hari-harinya terus
melakukan kreativitas. Nah kita harus menjadi bagian dari guru yang di
atas kemampuan rata-rata.
2. Belajarlah untuk mewujudkan mimpi tersebut dari guru-guru hebat disekitar kita. Sebelum
kita bertekad mewujudkan mimpi kita untuk menjadi guru yang tidak
biasa, langkah awal yang harus kita lakukan adalah banyak-banyak belajar
dari guru-guru inspiratif di lingkungan sekitar kita, belajar dari
guru-guru yang sudah mendapatkan berbagai penghargaan atas
karya-karyanya, lihatlah apa sebenarnya yang sudah dilakukan guru
tersebut sehingga bisa mendapatkan berbagai penghargaan.
3. Wujudkan mimpi lewat ide kreatif yang sederhana namun bermanfaat. Sekarang
saatnya mewujudkan mimpi-mimpi kita untuk jadi guru luar biasa. buatlah
ide kreatif yang sederhana di lingkungan sekolah yang nilai manfaatnya
bisa dirasakan oleh warga sekolah. Misalkan kita melakukan gerakan
“Masuk Lorong Pungut Sampah” atau “Satu langkah Satu Sampah” maksudnya
adalah jika kita jalan di lorong-lorong atau halaman sekolah jika
menemukan sampah pungutlah dengan tangan kita sendiri tidak usah
menyuruh siswa. Lakukan kegiatan ini dengan konsisten selama setahun,
saya yakin kita akan menjadi sosok inspiratif minimal bagi siswa-siswa
kita.
4. Libatkan diri dalam membangun Ide Kreatif untuk sekolah. Beranilah
dengan mengungkapkan gagasan dan ide kreatif kita kepada atasan kita
misalkan yayasan atau kepala sekolah. Contohnya adalah gerakan “Diskusi
Buku Mingguan” , nah tentu yang harus memulai adalah dari kita sendiri
yaitu dengan cara merutinkan membaca buku setiap hari, meminjamkan buku
kepada rekan sejawat, menceritakan hikmah-hikmah buku yang kita baca
kepada siswa. Jika budaya ini sudah kita lakukan, maka langkah
selanjutnya adalah melakukan gerakan yang lebih besar yaitu dengan cara
melakukan kajian-kajian terhadap buku yang bisa memberikan nilai manfaat
untuk diri sendiri dan orang lain.
5. Sabarlah dan teruslah berkarya.
Menjadi guru beda atau di atas rata-rata dengan berbagai ide dan
gagasan kreatifnya tidaklah semudah dengan apa yang saya tuliskan ini.
Karena selalu saja ada orang yang tidak suka dengan apa yang kita
lakukan, oleh sebab itu tetaplah besar dan teruslah melakukan
kebaikan-kebaikan sederhana yang bernilai manfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar